Judul : Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis
link : Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis
Baca Juga
PJ Blog | Menyesuaikan waktu berupa tanggal dan jam di komputer atau laptop sepertinya sangat penting sekali, karena yang jelas ketika kita berada didepan layar tahu waktu atau jam setiap saat agar kegiatan kita yang lain tidak terbengkelai. Selain itu saat jam dan tanggal kita salah atau tidak cocok, biasanya browser mozilla firefox tidak bisa digunakan untuk mengakses internet, dan muncul masalah this connection is untrusted atau jika kita menggunakan google chrome, yang muncul biasanya adalah pesan eror your connection is not private dan lain sebagainya.
Nah mengingat pentingnya waktu sebagaimana tersebut diatas kalau komputer atau laptop kita mengalami masalah setiap habis dimatikan dan dinyalakan kembali selalu saja waktu atau jam berubah, maka berikut ini adalah tips yang paling mudah merubahnya secara otomatis, maksud otomatis disini kita tinggal klik - klik jadilah.
Adapun langkah-langkahnya adalah sebagaimana berikut, yang pertama pastikan komputer atau laptop anda connect atau terhubung ke jaringan internet setelah itu kita bisa melakukan cara-cara sebagaimana berikut ini.
1. Setelah komputer anda hidup, lihat pojok kanan bawah kemudian klik pada tampilan jam dan tanggal yang ada di pojok kanan bawah layar, seperti gambar dibawah ini.
2. Setelah anda mengklik tampilan jam sebagaimana tersebut diatas, kemudian klik pada tulisan CHANGE DATE AND SETTINGS... seperti gambar dibawah ini.
3. Setelah kita mengklik CHANGE DATE AND SETTINGS maka akan muncul tampilan DATE AND TIME. Nah pada tahap ini silahkan klik pada tombol INTERNET TIME
4. Setelah mengklik Internet Time maka akan muncul tampilan seperti berikut ini, kemudian klik saja Change settings...
5. Setelah anda klik Change setting... maka akan muncul tampilan Internet Time Settings seperti pada gambar berikut ini. Kemudian klik atau pilih time.nist.gov setelah anda pilih langsung klik saja Update now
6. Setelah diklik Update now maka akan muncul tampilan atau perintah kita disuruh menunggu "Please wait while Windows synchronizes time.nist.gov"
7. Setelah kita menunggu, maka jika berhasil update akan muncul tampilan "The clock was succsessfully synchronized with time.nist.gov on ........., selesai sudah dan dipastikan waktu atau jam pada komputer atau laptop kita sudah benar
Sekian terima kasih ada kurang lebihnya mohon maaf, semoga artikel ini bermanfaat jangan lupa komentarnya ta sobat semua
Demikianlah Artikel saya tentang :Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis
Sekianlah artikelnya Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya Jangan lupa Share yaaa.
Anda sekarang membaca artikel Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis dengan alamat link https://alamat-tld.blogspot.com/2019/03/cara-merubah-waktu-jam-di-komputer-atau.html
Tag :
Cara
0 Komentar untuk "Cara merubah waktu, jam di Komputer atau Laptop secara Otomatis"